Contoh Surat Kuasa Format Yang Baik dan benar - Contoh Surat Kuasa yang akan kita bahas pada artikel kali ini bukan saja hanya sebatas contoh surat kuasa melainkan begaimana cara membuat format surat kuasa yang benar untuk referensi bagi anda yang sedang membuat surat kuasa. Namun sebelum ke inti dari topik bahasan, akan saya bahas dulu sedikit tentang surat kuasa baik itu fungsinya maupun jenisnya.
Surat kuasa adalah surat yang menerangkan bahwa orang tersebut telah diberikan wewenang untuk mewakili sesuatu urusan dari orang yang memberikan surat kuasa atau dalam pengertian lain yang dimaksud dengan surat kuasa adalah surat yang isinya persetujuan dari pemberi kuasa untuk melimpahkan wewenang yang tertera dalam surat kepada pemegang surat kuasa. Biasanya surat kuasa digunakan untuk urusan -urusan administrasi seperti pengambilan surat BPKB, pengambilan gaji, pengambilan ijazah, pengambilan barang ataupun pengambilan dokument lainnya.
contoh surat kuasa |
- Surat kuasa formal - Pada surat kuasa formal harus menggunakan materai dan juga tertera saksi - saksi yang tujuannya untuk memperkuat surat kuasa tersebut
- Surat kuasa non formal - Tidak ada perbedaan mengenai isi dengan suart kuasa formal di atas hanya saja pada surat kuasa non formal tidak perlu menggunakan materai ataupun saksi
Dalam membuat surat kuasa hendaknya dituis dengan tulisan tangan dan untuk format surat kuasa dapat anda lihat pada contoh surat kuasa di bawah ini
Contoh Surat Kuasa Pengambilan Uang
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Larasati
Alamat : Jl. Buah Batu No. 10, Bandung - Jawa Barat
Bermaksud memberikan kuasa kepada:
Nama : Syamsul Huda
Alamat : Jl. Purimas Indah Blok F No. 24, Bandung- Jawa Barat
Untuk mengambil uang di Bank Central Asia (BCA) cabang Purimas Indah.
Semoga surat kuasa ini dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Bandung, 10 Mei 2014
Pemberi Kuasa Penerima Kuasa
(Larasati) (Syamsul Huda)
Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Ahmad Khariri
Tempat/Tgl. Lahir : Medan, 25 Januari 2077
Pekerjaan : Pegawai Negeri Sipil
Alamat : Perumahan Reni Jaya Blok H/3 No. 11 Pamulang, Tangerang, Banten
Memberikan kuasa pengambilan gaji untuk bulan April 2014, dikarenakan saya sedang sakit. Untuk mengambil gaji tersebut, saya akan memberikan kuasa kepada :
Nama : Luki Setyawan
Tempat/Tgl. Lahir : Sumedang, 25 Maret 1980
Pekerjaan : Swasta
Alamat : Jl. H. Ung Kemayoran Gempol RT. 1/7 Kel. Kemayoran, Kec. Senen,
Jakarta Pusat
Demikian Surat Kuasa ini kami buat dengan sebenar-benarnya agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 30 Maret 2014
Penerima Kuasa Pemberi Kuasa
Materai
Rp. 6.000,-
(Luki Setyawan ) (Ahmad Khariri)
Contoh Surat Kuasa Pengambilan BPKB
Yang bertanda tangan dibawah ini
Nama : Ulul Azmi
Alamat : Cipondoh Makmur Blok E. IV/01
RT 07/05 Kel. Cipondoh Makmur. Kec. Cipondoh
No. KTP : 32.75.02.1002.08617.
Memberikan kuasa kepada
Nama : Sufyan Hadi
Alamat : Puri Dewata Indah Blok. Ag. No. 27
RT. 03/02 Cipondoh Tangerang.
No. KTP : 367.105.13.00.02
Untuk pengambilan :
Satu Buah Yunit : BPKB Mobil Suzuki Baleno
Nopol : B. 2628 YH
Warna : Hitam Metalik
No. Mesin : G168-ID- 602036
No. Angka : MHDSY416VJ-102036.
Demikianlah Surat Kuasa ini saya buat untuk dipergunakan sebagaimana semestinya.
Tanggal, 21 Oktober 2011
Pemberi Kuasa Penerima Kuasa
Materai
Rp. 6000
(Ulul Azmi) (Sufyan Hadi)
0 Response to "Contoh Surat Kuasa Format Yang Baik dan benar "
Post a Comment